Berita UmumDarmawanita

Ramadhan Berbagi, Dharma Wanita Setwan Kalsel Berbagi Keberkahan. Kiki Muhammad Jaini : Bukti Kepedulian Kami

Banjarmasin – Semangat Dharma Wanita Persatuan (DWP) Sekretariat DPRD Kalsel di bulan suci ini tergambar dalam giat berbagi takjil yang di gelar di salah satu ruas jalan Lambung Mangkurat. Kamis (13/04) Sore.

Dipimpin Ibu Kiki Muhammad Jaini, Setelah menyiapkan beberapa takjil, rombongan bergegas menuju jalan yang tak jauh dari kantor Setwan Kalsel.

Tak berselang lama, para pengendara yang sedang lalu lalang antusias menyambut takjil yang diberikan rombongan. Menurut ibu kiki, giat ini bentuk kepedulian kepada masyarakat dalam menunjang kinerja suami. “Dibagikannya takjil kali ini merupakan wujud kepedulian kami bagi masyarakat yang sedang menjalanka ibadah puasa”. Ungkap nya.

Ibu Mitha Yuzhar sampaikan pembagian takjil ini menyasar kepada pengendara dan pejalan kaki. “Pembagian takjil gratis ini menyasar kepada masyarakat yang sedang melintas di depan Kantor kita. Baik itu pejalan kaki, pesepeda, pesepeda motor maupun kendaraan roda empat,” ujarnya.

Setelah pembagian selesai, DWP Setwan Kalsel menaruh harapan semoga banyak memberikan manfaat dan menuai keberkahan untuk sesama umat muslim. “Dengan membeli dari pedagang ini membuat kegiatan bagi takjil semakin bermanfaat. Karena bukan hanya penerima yang mendapat manfaat, tapi kami juga mendapatkan hal positif dibulan suci ini dan mudahan menjadi keberkahan bagi kita semua, amiin.” tutup Ibu Kiki selaku Ketua DWP Setwan Kalsel itu.