Berita DewanBerita UmumPimpinan DewanWasbang

Hj. Mariana gelar Soswasbang Pancasila sebagai Petunjuk Hidup Dalam Ke-Bhineka-an

Pelaihari – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) Hj. Mariana, S. AB. MM kembali menggelar kegiatan Sosialisasi Pembinaan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan dengan tema “Pancasila Sebagai Pemersatu Bangsa” Di Kantor Balai Desa Martadah Baru (19/3).

Sosialisasi yang dilaksanakan oleh Hj. Mariana kali ini disambut baik oleh Kepala Desa dan warga setempat. Dalam acara tersebut, Mariana didampingi oleh dua narasumber yaitu Kepala Dinas Kesbangpol Kabupaten Tanah Laut Drs. H.Rudi Ismanto M. Si, dan H. KHusnul Fatahillah selaku Sekretaris Komisi I DPRD Kabupaten Tanah Laut.

Srikandi dari Partai Gerindra ini berterima kasih kepada Kepala Desa Martadah baru sudah memfasilitasi agar bisa terlaksananya sosialisasi tersebut.

“Saya berterimakasih kepada Kepala Desa Martadah Baru sudah memfasilitasi terlaksananya sosialisasi ini dan juga penghargaan kepada seluruh aparat desa dan pengurus BPD yang ikut pada pagi ini,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu Khusnul memberikan penjelasan mengenai Wawasan Kebangsaan Ideologi Pancasila ini, yang merupakan hal penting agar menambah kecintaan terhadap Negara Republik Indonesia.

“Saat ini banyak pemahaman-pemahaman yang hadir didalam masyarakat kita, dari wawasan kebangsaan Ideologi Pancasila inilah sebagai pemersatu kita. Seharusnya pula menjadi sumber di kehidupan kita bagaimana ber Bhineka Tunggal Ika, “ujar Khusnul.

Sementara Rudi Ismanto memaparkan bagaimana zaman sekarang pengaruh teknologi informatika yang sangat kuat yang tidak menutup kemungkinan juga berpengaruh kepada Bangsa Indonesia.

“Dengan teknologi informasi saat ini, kita bisa mendapatkan informasi dari belahan dunia mana saja contohnya seperti internet, whatsapp, dan lain-lain. Maka dari itu dengan adanya pengaruh teknologi informatika ini kita harapkan tidak terjadi juga pengaruh buruk terhadap karakter kebangsaan kita,”tegasnya.