Dukung Program Gubernur, DWP Setwan Kalsel Berikan Pelayanan Kesehatan Secara Gratis
Banjarmasin – Dalam rangka memberikan pelayanan kesehatan dan mensosialisasikan pola hidup sehat terhadap masyarakat, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Sekretariat DPRD Provinsi Kalsel bersama DWP Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Kalsel bekerjasama dengan Klinik Kinibalu, Perhati BKL Cab Kalselteng dan AIMI Kalsel gelar Bakti Sosial (Baksos) yang berada di Siring Menara Pandang. Minggu (10/09) Pagi.
Selaku Koordinator, dr. Hamita, Sp. T.H.T.B.K.L yang tergabung dalam Perhimpunan Dokter Spesialis THT (PERHATI) yang dalam hal ini Anggota DWP Setwan Kalsel juga, tak hanya pemeriksaan kesehatan spesialistik yang diberikan secara gratis, pemeriksaan Kadar Gula Sewaktu (GDS) dan Asam Urat juga pemeriksaan kesehatan gigi juga ada.
Dalam sambutannya, ketua DWP Setwan Kalsel Rizky Audiana Sari Muhammad Jaini sampaikan apresiasinya. “Terima kasih kepada seluruh pihak yang telah support atas terselenggaranya BakSos ini. Terlebih pada pihak pimpinan Klinik Kinibalu Banjarmasin yang memfasilitasi pelayanan kesehatan ini,” ujar Ibu Kiki sapaan akrabnya.
Sementara itu, Aminatus Alifah Roy Rizali Anwar juga utarakan rasa syukurnya atas antusias masyarakat dalam menjaga kesehatannya. “Terima kasih kepada pengunjung yang sudah mampir ke tempat kami, dan semoga acara hari ini banyak memberikan manfaat kepada masyarakat sekitar Menara Pandang,” pungkas beliau.
Sekretaris DPRD Provinsi Kalsel Muhammad Jaini. S.E., M. AP yang yang berkesempatan berhadir apresiasi giat tersebut yang tak ayal mendorong program Gubernur. “Bersama Klinik Kinibalu, Perhati Cab Kalselteng , dukungan dari Bank Kalsel, serta Asosiasi Ibu Menyusui Indonesia (AIMI), kami terus berupaya dalam menjalankan yang diamanahkan Paman Birin pasca Pandemi Covid-19. Kami dituntut untuk lebih sering terjun ke lapangan agar dapat merasakan keluhan masyarakat,” tutur Jaini.
Ibu Erli, Salah satu pegunjung Pelayanan Bakti Sosial ini menuturkan acara ini sangat membantu keluarganya sembari berkahir pekan. “Alhamdulillah disini cukup lengkap Fasilitas Pelayanannya ya. Saya bersama anak tadi memeriksakan gigi. Dan ibu saya memeriksakan telinga. Selain itu, Juga mendapatkan resep. Senang sekali banyak mendapatkan manfaat disini. Semoga acara seperti ini lebih sering diadakan,” harapnya.