Berita DewanBerita UmumKomisiRapat

Sekretaris Komisi IV Terima Audiensi Forum Pemerhati Stunting

Banjarmasin – Bertempat di Ruang Rapat Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Selatan Selasa (02/05) Siang, Komisi IV DPRD Kalsel yang di wakili oleh Sekretaris Komisi IV Firman Yusi, S.P terima audiensi dari Forum Partisipasi Masyarakat Untuk Kesejahteraan Perempuan dan Anak (PUSPA) Provinsi Kalsel. Tujuan Forum ini lakukan audiensi adalah bagaimana meningkatkan pemenuhan perempuan untuk duduk di parlemen dan aspek lainnya dan mensukseskan 5 program dari Presiden Republik Indonesia (RI) salah satunya menekan Angka Stunting dan Pernikahan Dini yang mana Kalsel sempat menjadi urutan teratas waktu itu.

Dalam hangatnya suasana audiensi ini, Ketua Forum Puspa Dr. Hj. Mariana, S.H., M.H menyampaikan bahwa kedatangannya kesini selain bersilahturahmi juga menyampaikan dukungan moral maupun moril. “Pertama kami ingin bersilahturahmi dengan rekan di Komisi IV yang mempunyai satu tujuan. Yang kedua kami Sementara ini belum ada suntikan dana dari pemerintah untuk keberlangsungan program, tetapi kegiatan kami terus berjalan karena di dalam forum ini tergabung beberapa organisasi,” ungkap Mariana.

Dalam rangka menekan Angka Stunting dan Penikahan Dini, semestinya program ini dapat berjalan setiap tahunnya karena Forum ini mendorong masyarakat untuk partisipasi dalam capaian program pemerintah.

Lebih lanjut, Firman Yusi tanggapi hal tersebut dengan memberikan beberapa masukan. Bahwasanya beliau inginkan forum ini terus berjalan tetapi tidak ketegantungan. Salah satunya dana hibah dari pemerintah daerah. “Kita sampaikan agar tidak ketergantungan dengan dana hibah, karena sifatnya tidak berkelanjutan setiap tahunnya. Jadi kita rekomendasikan Forum Puspa ini mengusulkan program dan kegiatan di Dinas Pemberdayaan Perempuan Dan Anak yang di biayai oleh pemerintah daerah. Kedua bersama dengan Pemerintah dan DPRD mendorong partisipasi pihak swasta dalam pencapaian target programnya,” ujar Firman.