Gatriwara DPRD Kalsel Kunjungi KRI Legenda Indonesia “Dewaruci”
Banjarmasin – Gabungan Istri Wakil Rakyat (Gatriwara) Provinsin Kalimantan Selatan (Kalsel) kunjungi Kapal legenda Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) “Dewaruci” di Pelabuhan Trisaksakti. Kamis (16/11) Siang.
KRI Dewaruci milik Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Laut (AL) bersandar di Pelabuhan Trisakti Banjarmasin pada Rabu 15 November. Selama 3 hari, KRI Dewaruci akan dibuka untuk umum agar masyarakat bisa berkunjung menikmati kapal legendaris Indonesia itu.
Dimotori Sanita Syaripuddin, rombongan nampak antusias saat pertama kali melihat secara langsung kapal yang banyak mencetak calon perwira atau Taruna Akademi Angkatan Laut (AAL), serta sebagai duta bangsa dalam melaksanakan misi-misi kebudayaan dan perdamaian di beberapa negara seperti Eropa, Amerika, dan Asia.
“Kita sangat bangga. Kapal ini banyak melahirkan Taruna-Taruna Angkatan Laut yang hebat,” ucap Istri Wakil Ketua DPRD Kalsel M. Syaripuddin, S.E., M.A.P.
Sanita juga menyampaikan, kapal dengan tiga tiang layar ini banyak dikunjungi masyarakat. Banyak yang mengabadikan moment langka ini dengan swafoto. “Antusias warga cukup ramai, banyak yang berfoto sama keluarganya,” pungkasnya.
Gatriwara Kalsel berharap Kapal Legenda Indonesia ini terus arungi Samudera yang kebanggaan dan pionir masyarakat Indonesia.
KRI Dewaruci adalah kapal pelatihan bagi taruna/kadet Akademi Angkatan Laut, TNI Angkatan Laut. Kapal ini berbasis di Surabaya dan merupakan kapal layar terbesar yang dimiliki TNI Angkatan Laut. Nama kapal ini diambil dari nama dewa dalam kisah pewayangan Jawa, yaitu Dewa Ruci. KRI Dewaruci disebut sebagai legenda Indonesia karena merupakan satu-satunya kapal tipe Barquentine (kapal bertiang tiga atau lebih) di dunia.